kuliner jogja

kuliner jogja

Jumat, 20 Agustus 2010

Resep Masakan dan Minuman Indonesia

Resep Masakan Terbaru

Resep Minuman Buka Puasa: Es Buah Segar Spesial

Es Buah Segar SpesialResep minuman buka puasa kali ini menyajikan cara membuat es buah segar spesial yang cocok sebagai hidangan berbuka puasa. Menyambut bulan puasa yang penuh berkah nggak ada salahnya kan kalau ada persiapan minuman buka puasa? Es buah selain mengandung gula sebagai pemanis, juga kita bisa sesuaikan isinya dengan buah-buahan yang segar untuk mengembalikan stamina setelah berpuasa seharian penuh. Nah, mari deh kita simak resep minuman yang manis dan menyegarkan berikut.
 

Resep Kentang Goreng Crispy

Kentang Goreng CrispyCamilan yang satu ini memang enak buat jadi temen nonton Piala Dunia 2010 yang mulai seru-serunya. Apakah Anda ikut nonton bareng suami atau menghidangkan keluarga Anda, kentang goreng alami bikinan sendiri pastinya lebih sehat daripada yang dijual instan di supermarket atau di restoran fastfood (cepat saji) yang mengandung bahan kimia. Cara pembuatan kentang goreng crispy ini pun tidak susah kok.
 

Resep Jus Nanas Jambu Merah

Jus Nanas Jambu MerahResep jus Nanas Jambu Merah yang dibagikan kali ini khusus buat Anda yang butuh tambahan antioksidan. Bukan rahasia lagi kalau kedua buah ini banyak sekali mengandung vitamin A dan C, selain itu juga berkhasiat untuk melancarkan pencernaan dan memudahkan buang air besar khususnya yang mempunyai masalah sembelit. Jus merupakan minuman yang sehat dan berkhasiat, juga praktis untuk dibuat. Jauhi obat-obatan dan makanan dan minuman kemasan, yang alami pastinya lebih baik dan aman untuk dikonsumsi. Selamat mencoba dan mengikuti pola hidup sehat!
 

Resep Kue Sagu Keju

Kue Sagu KejuResep Kue Sagu Keju bukan hanya cocok untuk dibuat saat hari raya, tapi buat Anda para pecinta keju juga boleh mencobanya, baik untuk mengganjal perut (lantaran terbuat dari sagu yang memang kaya dengan karbohidrat) atau saat nonton TV bersama keluarga didampingi oleh teh atau kopi hangat. Karena pembuatan kue sagu keju yang dipanggang, bukan goreng menjadikan panganan yang satu ini layak untuk dipertimbangkan dalam daftar diet harian Anda.
 

Resep Urap Sayuran

Urap SayuranResep urap sayuran memang berbahan sederhana, namun kaya gizi dan serat lantaran terdiri dari banyak sayur-mayur yang baik untuk pencernaan, khususnya buat Anda yang sedang bermasalah dengan BAB. Kalau kuliner Barat memiliki salad, maka Indonesia memiliki urap sayur sebagai kompetitornya. Cobain deh resep asal Surabaya ini sebagai teman lauk pauk Anda.
 

Jamur Kriuk

Jamur KriukResep jamur kriuk dibawah ini simpel alias mudah dibuat karena hanya mengandalkan bahan-bahan mudah seperti jamur kancing, telur, dan tepung untuk menggoreng. Beda dengan resep jamur crispy yang menggunakan jamur tiram, mungkin sajian yang satu ini bisa disajikan panas-panas sebagai variasi makanan di meja makan. Selamat mencoba.
 

Resep Lodeh Sunda

Lodeh SundaMasakan sayur lodeh Sunda merupakan makanan khas Jawa, dengan kuah yang putih dan gurih. Pada resep kali ini cabe tidak ikut dihaluskan sehingga kuahnya terlihat putih. Gurih yang dihasilkan berasal dari terasi dan kemiri. Makan sayur lodeh paling enak ditemani dengan ikan asin dan nasi yang masih hangat.
 

Resep Dadar Gulung

Dadar Gulung ManisResep dadar gulung yang satu ini pasti banyak disukai oleh anak-anak lantaran rasanya yang legit dan gurih. Panganan yang menggoda selera ini mudah dibuat, dengan kombinasi yang sempurna antara isi nangka yang manis dan gula merah sebagai pemanis jajan basah ini selain sehat juga enak untuk disajikan bareng teh atau kopi hangat.
 

Resep Nastar

Kue NastarIni dia jajanan yang selalu ada kalau waktu lebaran tiba. Tapi apa salahnya bila Anda membuat resep Nastar saat-saat tertentu. Pastinya kalau belum musim, kita akan jarang melihat kue ini di toko-toko atau supermarket. Makanan ringan dengan isi selai nanas ini lebih enak kalau membuat sendiri. Cobain aja resep kue yang satu ini.
 

Resep Kentang Goreng Kentucky

Kentang Goreng KentuckyBuat bapak-bapak yang senang begadang dan nonton bola, ibu mungkin bisa coba resep kentang goreng kentucky daripada bapak ngemil jajanan yang kurang bergizi. Paling enak disajikan panas-panas dengan dicocol saos sambal pedas. Kentang goreng memang mengenyangkan, apalagi bila disajikan dalam jumlah yang besar. Wah bisa siap-siap masak nih jelang Piala Dunia 2010.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar